EKSPRESI SERUNE KALEE SEBAGAI IDE PENCIPTAAN KARYA KRIYA KAYU
Abstract
Serune kalee adalah alat musik terompet yang fisiknya menyerupai alat musik barat klarinet. Serune kalee biasa dimainkan sebagai instrumen utama dalam sebuah pertunjukan musik tradisi dan mengiringi upacara perkawinan intat linto baro di Aceh. Pengkarya mengangkat bentuk serune kalee dalam penciptaan karya kriya kayu karena alat musik serune kalee merupakan alat musik tradisional Aceh yang memiliki fungsi dan makna bagi masyarakat Aceh. Metode yang digunakan dalam karya ini melalui beberapa alur metode, yaitu Pra Perancangan, Perancangan, Perwujudan dan Penyajian. Perwujudan karya dengan menggunakan media kayu penyelesaian akhir atau finishing dengan menggunakan clear. Konsep dalam pembuatan karya ini adalah konsep ekspresi simbolik merupakan bentuk seni modern dengan memanfaatkan idiom tradisi sebagai elemen dasar penyusunannya, pemanfaatan idiom tersebut secara kontekstual telah mengalami pengurangan karena adanya proses pengolahan seniman dalam menafsirkan bentuk secara simbolik. Hadirnya makna tradisi tidak lagi sebagai penuangan ide secara tematik tetapi sebagai simbol tekstual yang disodorkan seniman, untuk memberikan kebebasan tafsir. Perwujudan karya tugas akhir ini pengkarya membuat visualisali serune kalee menggunakan media kayu dengan teknik ukir. Karya tersebut berupa karya 3 dimensi dan 2 dimensi dengan bentuk serta warna yang berbeda-beda. Jumlah karya yang perkarya garap berupa 7 karya, tiga karya 3 dimensi dan empat karya 2 dimensi.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Anwar, D. S. (2023). Pengembangan Pendidikan Islam Dengan Strategi Teungku Chiek Di Rundeng Aceh Indonesia. Alsys. https://doi.org/10.58578/alsys.v3i1.707
Benazir, B., Kuswandi, K., Aslami, M. H., Ikhwali, M. F., & Hijah, S. N. (2022). Estimasi Waktu Kedatangan Tsunami Berdasarkan Patahan Segmen Aceh-Andaman Untuk Daratan Pantai Utara Aceh. Jurnal Teknik Hidraulik. https://doi.org/10.32679/jth.v13i2.715
Hendriyana, H. (2018). Metodologi Penelitian Penciptaan Karya (Seni Kriya dan Desain Produk non Manufaktur). In Sunan Ambu Press.
Kartika, D. S. (2016). Kreasi artistik: perjumpaan tradisi dan modern dalam paradigma kekaryaan seni. Citra Sains, Lembaga Pengkajian dan Konservasi Budaya Nusantara. https://books.google.co.id/books?id=3M0-xwEACAAJ
Natawidjaja, D. H. (2015). Siklus Mega-Tsunami Di Wilayah Aceh-Andaman Dalam Konteks Sejarah. Riset Geologi Dan Pertambangan. https://doi.org/10.14203/risetgeotam2015.v25.107
Rahayu, R. E. G., Garut, S. T. T., & Abdilah, D. D. (2020). Rancang Bangun Media Pembelajaran Mengenal Alat Musik Tradisional Khas Jawa Barat Menggunakan Teknologi Augmented Reality. Jurnal Algoritma. https://doi.org/10.33364/algoritma/v.17-2.424
Setyawan, D., Fikri, K., & Samino, S. R. I. (2020). Pendampingan Dalam Proses Kegiatan Ekstrakurikuler Musik Suling Bambu Sebagai Upaya Mengenalkan Alat Musik Daerah Setempat Di Sd Inpres Rutosoro. Jurnal Abdimas Ilmiah Citra Bakti. https://doi.org/10.38048/jailcb.v1i1.87
Sujaini, H. (2019). Klasifikasi Citra Alat Musik Tradisional Dengan Metode K-Nearest Neighbor, Random Forest, Dan Support Vector Machine. Jurnal Sistem Informasi Bisnis. https://doi.org/10.21456/vol9iss2pp185-191
DOI: http://dx.doi.org/10.26887/educraf.v3i1.4023
Refbacks
- There are currently no refbacks.
EDUCRAF
Email: educraf@isi-padangpanjang.ac.id | HP: +62 812-6608-2542
Jurnal URL: https://journal.isi-padangpanjang.ac.id/index.php/Ecraft/
Program Studi Pendidikan Kriya, Fakultas Seni Rupa dan Desain
Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Jln. Bahder Johan, Kota Padangpanjang, Sumatera Barat – Indonesia. 27128
Telp:(0752) 82077 | Faks: (0752) 82803
Email (Prodi): pdkriya2017@gmail.com
Website: https://www.isi-padangpanjang.ac.id/